Penabekasi.id - Bekasi Utara, Mastafa Institute semakin mengudara ditengah - tengah masyarakat. Pada hari jum'at 18/11/2022 Mastafa Institute adakan latihan kepemimpinan di SMK Catur Global yang bertepatan di Jl Raya Rawa Bugel, Harapan Jaya, Bekasi Utara.
Nampak Kepala Sekolah SMK Catur Global Suhanda, S.Ag dan Ketua Baznas Kota Bekasi Ismail Hasyim, S.Hi., M.Sos memberikan Keynote Speaker kepada peserta latihan kepemimpinan.
Peserta Pelatihan Kepemimpinan ini adalah Siswa/i kelas XI SMK Catur Global. adapun pemateri dalam kegiatan ini Dr Hadyan Rahmat, M.P.H selaku Praktisi Kesehatan dan penggiat sosial, Firli Zikirllah, S.I.Kom Selaku Komisioner KPAD Kota Bekasi, Serta Ahmad Mustofa Kamal, S.Ip., M.I.Pol selaku Direktur Eksekutif Mastafa Institute.
Materi - materi yang disampaikan oleh para narasumber sangat di apresiasi oleh para guru yang juga menyaksikan langsung kegiatan ini. kepala sekolah SMK Catur Global pun mengatakan bahwa kegiatan ini penting untuk membangun karakter para murid muridnya.
Kepala sekolah SMK Catur Global Suhanda S,Ag. mengatakan "kegiatan latihan kepemimpinana yang dilaksanakan oleh mastafa institut sangat baik dan saya juga sudah berkomunikasi dengan Kamal untuk bisa terus melakukan kegiatan ini dikesempatan yang lain. seperti ldks atau kegiatan yang dilakukan sekolah ini yang berkaitan dengan penguatan karakter." ungkapnya
Lanjut Ahmad Mustofa Kamal mengungkapkan "Saya sangat berterima kasih kepada kepala sekolah dan guru - guru SMK Catur Global yang memberikan ruang untuk kami memberikan ilmu kepada Siswa/i nya. Saya akan melakukan kerjasama berjangka panjang dengan SMK Catur Global. Dilain kesempatan juga Mastafa Institute juga sudah membuat jadwal untuk melakukan pelatihan kepemimpinan ini Di SMA/SMK yang ada dikota bekasi." ungkap Ahmad Mustofa Kamal saat kami wawancaraiKegiatan yang di laksanakan sejak pagi hari ini berjalan dengan baik dan para narasumber memberikan materi materi yang sangat menyenangkan kepada peserta. Acara ditutup dengan kegiatan foto bersama. (NIK)
0 Komentar