PENABEKASI.ID - CIKARANG PUSAT, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bekasi kembali menggelar kegiatan sekolah demokrasi politik jilid 2 pada Rabu (27/7/22) di Gedung Swatantra Wibawa Mukti Kabupaten Bekasi.

Masih dengan tujuan yang sama tapi dengan lokasi yang berbeda, kegiatan sekolah demokrasi jilid 2 kali ini di adakan di wilayah kabupaten Bekasi, berharap HMI Cabang Bekasi dapat menjangkau semua kadernya di kota Bekasi maupun di kabupaten Bekasi.

"Harapan kami sebagai pengurus HMI Cabang Bekasi, dari kegiatan sekolah demokrasi politik ini dapat mempersiapkan seluruh kader HMI di wilayah kota Bekasi maupun di kabupaten Bekasi untuk sama-sama membantu mengawal pesta demokrasi serentak yang akan datang pada 2024 nanti" ucap Fauzan ketua bidang ekonomi politik HMI cabang Bekasi.

Kegiatan yang di hadiri oleh Syaiful Bahri ketua Bawaslu kabupaten Bekasi, Ahmad Fauzi Usman Anggota KPU kabupaten Bekasi dan Huda sulistio staf DPR-RI sebagai penyampai materi kali ini, dan di pandu oleh moderator cantik Sonia Kusarizka S.H

"Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang di adakan teman-teman HMI Bekasi, ini sangat bagus dalam mempersiapkan seluruh anggotanya dalam mengawal pemilu serentak 2024 yang akan kita hadapi bersama nanti" ujar Fauzi Usman Komisioner KPU kabupaten Bekasi

Namun sangat di sayangkan pada kegiatan kali ini tidak di hadiri ketua DPRD kabupaten Bekasi juga tidak di hadiri kepala Kesbangpol kabupaten Bekasi, padahal keduanya sebagai elemen penting dalam mempersiapkan pemilu serentak nanti.

kedepannya HMI Cabang Bekasi akan terus berkomunikasi dengan KPU Bawaslu kota maupun kabupaten Bekasi dan stakeholder lainnya agar momentum besar nanti dapat berjalan lancar.
(Zan/NIK)